Pada umumnya ketika lalu lintas IP yg tidak berlabel MPLS diterima di Provider Edge (PE), Time to Live (TTL) dari paket IP akan disalin ke dalam header MPLS. Seperti pd konsep routing, TTL MPlS ditentukan secara hop-by-hop, defaultnya saat dilakukan traceroute dari pelanggan 1 ke pelanggan lain akan melewati hop dari Provider (P). Untuk membuktikannya bisa dilakukan traceroute dari R4 ke R5 dalam topologi di bawah ini.

topologi

Petunjuk LAB

1. Set IP address dan konfigurasikan topologi menjadi MPLS VPN dengan R4 dan R5 menggunakan OSPF, sudah pernah saya bahas pada postingan saya sebelumnya. Cek disini.

Lakukan traceroute dari R4 ke R5 dan sebaliknya, lihat hopnya dan label MPLS

tracer r4 to r5 before

Pada saat dilakukan traceroute dari R4 ke R5 diatas terlihat 2 label MPLS, dan IP dari router Provider (P) muncul.

tracer r5 to r4 before

Tidak jauh beda bila dilakukan traceroute dari R5 ke R4, terdapat 2 label MPLS dan IP dari router provider (P)

 

2. Konfigurasikan TTL propagation pada pada jaringan MPLS Backbone (PE1, P, PE2), agar TTL dari paket yang berasal dari pelanggan tidak disalin ke dalam label MPLS.

PE1-P-PE2(config)#no mpls ip propagate-ttl forwarded

 

3. Verifikasi

Lakukan traceroute lagi setelah dilakukan konfigurasi TTL

tracer r4 to r5 after

Pada gambar di atas terlihat IP dari router Provider (P) sudah tidak muncul, artinya TTL dari costumer sudah tidak disalin ke header MPLS. Dan Label MPLSnya pun sudah berubah menjadi satu, seolah – olah tidak melewati router Provider (P)

tracer r5 to r4 after

Sama halnya bila dilakukan traceroute dari R5 ke R4, walaupun saat dilakukan traceroute tidak muncul IP dari router P tp antara R4 dan R5 masih bisa berkomunikasi dengan baik.